Yayasan Daarut Tauhiid

Search
Close this search box.

Ramadhan

program wakaf dt

Peluang Berwakaf Masih Besar Pasca Ramadhan

WAKAFDT.OR.ID | BANDUNG – Wakaf Daarut Tauhiid (DT) menyediakan peluang berwakaf dengan berbagai programnya. Wahyudi, Kepala Bagian Digital Marketing mengatakan, pasca Ramadhan ada empat program wakaf yang bisa menjadi pilihan untuk berwakaf, yakni Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin, Wakaf Perluangan dan Pengembangan Kawasan Wakaf Terpadu (KWT) DT, Cash Wakaf, dan Wakaf Mushaf Al-Quran.

“Pasca Ramadhan, Wakaf DT masih memberikan peluang berwakaf dengan berbagai program wakaf. Jamaah bisa memilih wakaf sesuai dengan keinginan,” kata pria yang akrab dipanggil Yudi tersebut, Selasa (9/4/2024).

Yudi menjelaskan, wakaf bisa dilakukan kapan saja, termasuk di luar Ramadhan. Menurutnya, semangat berwakaf sebaiknya harus tetap ada meskipun tidak di bulan Ramadhan karena wakaf merupakan amal jariyah yang pahalanya terus mengalir walaupun yang berwakaf sudah meninggal.

“Apalagi Wakaf Masjid, Allah sudah akan memberikan rumah di surga bagi wakifnya (pewakaf). Di kita (Wakaf DT) jamaah bisa berwakaf untuk masjid melalui Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin,” tambah Yudi.

Bagi masyarakat yang ingin berwakaf di tengah libur lebaran, lanjut Yudi, Wakaf DT memberikan kemudahan untuk berwakaf. Yudi menyebutkna, jamaah bisa berwakaf melalui web sedekahjariyah.id atau transfer langsung.

“Wakaf DT memiliki web untuk berwakaf yang baru yakni sedekahjariyah.id. Ada berbagai pilihan metode pembayaran. Jamah yang ingin berwakaf bisa memilih meteode pembayaran sesuai dengan keinginan. Mereka juga bisa berwakaf kapan saja dan dimana saja, selama ada internet,” pungkas Yudi. (AID)

Peluang Berwakaf Masih Besar Pasca Ramadhan Read More »

lomba hadrah dan bedug

Lomba Bedug dan Hadrah Makmurkan Aset Wakaf

WAKAFDT.OR.ID | BANDUNG BARAT – Gelaran Kampoeng Tauhiid Ramadhan semakin meriah dengan perlombaan  bedug dan hadrah di Aula Eco Pesantren DT, pada Ahad (24/3/2024). Sebanyak 17 tim mengikuti perlombaan yang digelar dari setelah zuhur sampai magrib tersebut. Sebanyak 7 tim mengikuti lomba beduk dan 10 tim mengikuti lomba hadrah.

Hamid Arif, Ketua Pelaksana Lomba Bedug dan Hadrah mengatakan, lomba tersebut memakmurkan aset wakaf dan memeriahkan bulan Ramadhan, sesuai dengan tujuan diselenggarakannya.

“Total peserta yang hadir di kegiatan ini sekitar 7 tim lomba bedug dan untuk peserta hadrah, Insya Allah, sekitar 10 tim yang akan berikut memeriahkan di kegiatan Kampoeng Tauhid Ramadhan ini adalah untuk memakmurkan tanah wakaf dan meramaikan selama bulan Ramadan,” ungkap Hamid.

Hamid menjelaskan, alasan memilih lomba bedug dan hadrah karena identik dengan pengingat sahur dan takbiran. Ia mengungkapkan hadrah biasa digunakan di Eco Pesantren dan sekitarnya untuk membangunkan sahur dengan berkeliling. Ia berharap, perlombaan serupa bisa diadakan kembali tahun depan dan lebih meriah.

“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa maksimal dan bisa lebih meriah lagi untuk tahun yang akan datang dan untuk diketahui untuk lomba hadrah dan bedug ini disponsori oleh Cleo,” pungkasnya. 

Bagi sahabat yang ingin mendapatkan pahala mengalir abadi dari makmurnya aset wakaf di Eco Pesantren bisa berwakaf untuk perluasan dan pengembangan Kawasan Wakaf Terpadu (KWT) Daarut Tauhiid (DT) Eco Pesantren 1..

“Alhamdulillah, sekarang ada 13 ribu meter untuk membangun pesantren, sebelah eco pesantren 1. Jangan sampai ketinggalan kesempatan beramal ini. Bayangkan santri belajar, beamal, ibadah, ngaji, apapun kebaikan akan mengalir kepada yang berwakafnya,” kata KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym), Pembina Yayasan DT.

Wakaf Perluasan dan Pengembangan KWT DT bisa langsung didonasikan di Kantor Wakf DT di Jalan Gegerkalong Girang No.67 Bandung atau tranfer ke BSI 85002 85002 atas nama Yayasan Daarut Tauhiid. (AID)

Lomba Bedug dan Hadrah Makmurkan Aset Wakaf Read More »

takjil dan buka bersama

Takjil dan Buka Berjamaah, Aset Wakaf Makin Berkah

WAKAFDT.OR.ID | BANDUNG – Kawasan Wakaf Terpadu (KWT) Daarut Tauhiid (DT) makin makmur selama bulan Ramadhan. Salah satu acara khas Ramadhan yang membuat tanah wakaf tersebut adalah Takjil Berjamaah dan Buka Bersama, seperti yang terihat pada Senin (18/3/2024) magrib di KWT DT Bandung.

Jamaah ikhwan duduk berhadapan dalam beberapa shaf di terasa SMM DT dan jalan masuk menuju KWT DT Bandung. Sementara itu jamaah akhwat, dengan posisi yang sama, duduk di depan Bazar pertokoan Wakaf DT.

Dodi Ekapriades Topan, Direktur Wakaf DT mengungkapkan, setiap tahun aset Wakaf DT makin makmur. Makmurnya aset wakaf, lanjutnya, membuat aset wakaf makin terasa keberkahannya.

“Alhamdulillah, aset wakaf makin makmur. Insya Allah, makin berkah. Banyak jamaah yang merasakan keberkahan aset wakaf,” kata Dodi di Kantor Wakaf DT beberapa waktu lalu.

Fuji Arrahman, Salah seorang jamaah yang mengikuti takjil berkah dan buka bersama di KWT DT Bandung mengungkapkan, dirinya merasa senang adanya kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, (saya) senang ada ini (takjil berkah dan buka bersama). Saya dapat kurma, gorengan, dan kue. Ada air putih dan sirup juga. (Ada) nasi kotak juga,” kata Fuji.

Dia, yang berasal dari Padang, merasa sedikit terobati kerinduanya saat buka bersama di rumah bersama keluarganya. Dia merasakan kehangatan kebersamaan saat memakan takjil dan buka bersama jamaah lainnya.

“Iya, ini seperti di rumah, jadinya bisa buka bersama. Mengobati kangen rumah,” ujarnya.

Fuji berharap, takjil berkah dan buka bersama bisa diadakan setiap tahunnya. “Harapannya, ini ada terus,” ungkapnya. (AID)

Takjil dan Buka Berjamaah, Aset Wakaf Makin Berkah Read More »

Program wakaf dt Ramadhan

Inilah Dua Program Unggulan Wakaf DT di Bulan Ramadhan

WAKAFDT.OR.ID | BANDUNG – Bulan Ramadhan menjadi momen untuk meraih pahala sebanyak-banyaknya karena Allah melipatkangandakan pahala dari berbagai amal shaleh. Salah satu amalan terbaik untuk meraih itu adalah berwakaf.

Wakaf Daarut Tauhiid (DT) memberikan peluang untuk berwakaf di Bulan Ramadhan dengan berbagai program. Dua di antaranya yang menjadi program unggulan di Bulan Ramadhan, yaitu Program Wakaf Perluasan dan Pengembangan Kawasan Wakaf Terpadu (KWT) DT, dan Program Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin.

Wahyudi (Yudi), Kepala Bagian Digital Marketing menjelaskan, kedua program tersebut dipilih karena urgensinya. Wakaf Peluasan dan Pengembangan KWT DT menjadi program unggulan, lanjut Yudi, karena saat ini fasilitas pesantren, terutama pendidikan tidak sebanding dengan jumlah santri dan siswa yang membutuhkan.

“Iya, program ini (Perluasan dan Pengembangan KWT DT) mejadi program pilihan di bulan Ramadhan ini karena kebutuhan fasilitas pendidikan yang kurang. Santri dan siswa bertambah terus tapi fasilitas tetap segitu.” jelasnya, Kamis (14/3/2024)

Saat ini, penghimpunan wakaf dari program tersebut, ungkapnya, akan digunakan untuk membebaskan lahan seluas 13 ribu meter persegi yang berada di samping Eco Pesantren 1, untuk fasiltas pendidikan SD dan gedung serbaguna.

“Ini namanya untuk Kawasan Wakaf Terpadu DT, tapi yang paling urgen itu pembebasan lahan di samping Eco Pesantren DT. itu untuk SD. Terus, untuk menyelesaikan dome, yang akan menjadi gedung serbaguna,” ungkap Yudi.

Sementara itu, Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin meanjadi program unggulan di Bulan Ramadhan, jelas Yudi, karena kebutuhan masjid di pelosok yang masih besar. Dia meyebutkan berdasarkan catatan Kenterian Agama (Kemenag) sudah ada 17.600 masjid yang tebangun, namun jumlah tersebut belum memenuhi kebutuhan umat Islam di Indonesia, terutamam di pelosok.

“Kebutuhan masjid masih besar, makanya ada program ini (Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin). Program ini difokuskan untuk membangun masjid di pelosok Jawa, Sumatera, dan Lombok,” kata Yudi.

Wakaf untuk kedua program  tersebut bisa langsung dilakukan di Wakaf DT; Jalan Gegerkalong No.67 Bandung atau Jalan Cipaku 1 No.18 Jakarta Selatan. 

Masyakat juga bisa berawakaf dengan mentransfer ke BSI 85002 85002 untuk Wakaf Perluangan dan Pengembangan KWT DT. Sedangkan untuk Wakaf Masjid Rahmatan Lil Alamin, Wakaf bisa ditransfer ke BSI 78221 78221 atau Bank Danamon Syariah 8800299615 semua atas nama Yayasan Daarut Tauhiid. Setelah transfer, konfirmasi bisa dikirim ke nomor Call Center Wakaf DT: 085200123123. (AID)

Baca juga: Pembangunan Wakaf Masjid DT Eco 3 Capai 10%, Ladang Amal Masih Besar!

Inilah Dua Program Unggulan Wakaf DT di Bulan Ramadhan Read More »